Cart Total Items (0)

Keranjang

ARTALE Asoke – Rama 9

Hunian Elegan, Investasi untuk Generasi Mendatang

LokasiRama 9 Road. Bangkok. Thailand
Tahum2026
Produk

Lap Siding Smooth 4”
Plank 4” and 6”
Mold 4”
Eave 10”

ArsitekAnanda In House
MitraTTS Engineering
FotografiFarmgroup
Rumah megah dan menawan untuk masa depan

Berlokasi di Kawasan bisnis Rama 9 yang sedang berkembang pesat di Bangkok, ARTALE Asoke – Rama 9 oleh Ananda Development PLC adalah cluster rumah mewah yang didesain dengan konsep “Penthouse on Ground”. Hunian ini menawarkan tempat tinggal yang luas hingga dapat memfasilitasi tiga generasi sekaligus melalui desain dan fungsionalitasnya. Bersama Conwood, proyek ini menggunakan material yang menjaga keseimbangan antara estetika, daya tahan, dan keberlanjutan, selaras dengan visi ARTALE asoke.

Estetika desain yang terbuka dan nyaman

Mengusung konsep desain yang kohesif dan fungsional untuk ARTALE Asoke tentu memunculkan tantangannya tersendiri. Produk dan material yang digunakan diharapkan dapat menyatu dengan estetika kemewahannya, sekaligus dilengkapi dengan daya tahan tinggi agar dapat menghadapi kelembapan dan intensitas sinar matahari di Bangkok. Kedua faktor alam tersebut umumnya mempengaruhi usia dan tampilan produk pada bangunan tradisional. Material yang dipilih juga harus terintegrasi secara struktural ke dalam rangka bangunan agar menghasilkan desain yang terbuka dan nyaman. Selain itu, proyek ini juga menjadi solusi yang berkelanjutan agar sejalan dengan visi progresif yang ingin dicapai.

Maka untuk menjawab tantangan tersebut, setiap material dipilih dengan penuh perhatian terhadap detail yang mumpuni. Produk Conwood menjadi pilihan yang tepat karena keunikannya dalam memenuhi semua kebutuhan tersebut.

Peran Conwood dalam menghadirkan kemewahan eksklusif

Teknologi Conwood, khususnya pada bagian finishing, membantu terciptanya produk yang menyerupai kayu alami, sehingga menampilkan daya tarik visual dan kemewahan yang didambakan oleh pembeli kelas atas. Beragam pilihan tekstur dan warna yang tersedia juga memberikan fleksibilitas bagi Ananda dalam mewujudukan desain visual bangunan secara keseluruhan.

Sedangkan dari segi daya tahan dan perawatan, Conwood menjadi solusi dalam memenuhi kriteria yang diperlukan untuk menghadapi iklim tropis Bangkok. Produk kami dilengkapi oleh lapisan pelindung dengan teknologi terkini sehingga mampu menjaga keindahan estetika tanpa memerlukan biaya perawatan terus menerus. Hal ini juga menjadi keuntungan bagi homeowner karena dapat menghemat biaya Ketika terdapat kendala perbaikan atau pergantian. Struktur Conwood yang ringan dan presisi, dilengkapi sistem penggunaan yang mudah, membantu para ahli untuk memasangnya dengan efisien

Komitmen kami untuk mendorong proses produksi yang berkelanjutan ini selaras dengan visi Ananda Development PLC. Conwood menjadi solusi bangunan yang aman dan rendah emisi, membantu para developer untuk mengurang limbah ekologisebuah visi yang kian relevan bagi pemilik properti masa kini.